Pelatihan Skill Guna Mengembangkan Potensi Seluruh Mahasiswa FAI UAD
Himpunan Mahasiswa Prodi PAI divisi Sumber Daya Manusia mengadakan pelatihan skill mahasiswa. Pelatihan ini terbagi menjadi 3 cabang antara lain, Pelatihan Tari, Pelatihan Mc/Moderator, dan Pelatihan Tilawah. Divisi SDM mengadakan acara ini guna untuk mempererat tali silaturahmi antar mahasiswa PAI, mengasah skill mahasiswa dalam bidang tertentu, dan mengembangkan potesi yang ada dalam diri mereka. Kegiatan pelatihan ini terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan yang tentunya untuk mengembangkan potensi yang ada dalam diri para mahasiswa FAI.
Pelatihan ini berlangsung selama beberapa hari, awal kegiatan ini diadakan pada hari Rabu, 7 September 2022, kegiatan ini diadakan di Kampus 5 Universitas Ahmad Dahlan dan kampus 6 (Wates) Universitas Ahmad Dahlan.
Pelatihan skill tersebut terdiri dari 3 macam, yaitu Pelatihan Tari, Pelatihan Mc/Moderator, dan Pelatihan Tilawah. Pelatihan Tari dimulai pada tanggal 7 September 2022 yang dilaksanakan sebanyaki 8 kali pertemuan. Selanjutnya untuk pelatihan tilawah dilaksanakan sebanyak 2 kali yaitu pada tanggal 21 Oktober dan 28 Oktober 2022. Terakhir untuk pelatihan Mc/Moderator yang juga dilaksanakan sebanyak 2 kali pertemuan yaitu pada tanggal, 23 dan 30 September 2022.
Selama kegiatan pelatihan ini berlangsung, kegiatan ini berjalan dengan baik walaupun ada beberapa kendala. Harapannya setelah diadakannya pelatihan, mahasiswa Fakultas Agama Islam dapat mengembangkan potensi yang mereka miliki serta mampu mempererat silaturahmi antar mahasiswa.