LAILATU DALLAH “BUKA PIKIRAN, RAIH IMPIAN”
Lailatu Dallah berasal dari bahasa Arab yang terdiri dari dua kosakata; Lail yaitu Malam dan Dallah yaitu Keakraban. Jika digabungkan menjadi “Malam Keakraban.” Kegiatan ini merupakan program kerja kolaborasi antara Program Studi Perbankan Syariah dengan HMPS Perbankan Syariah, khususnya divisi SDM (Sumber Daya Mahasiswa). Sama halnya dengan P2K, kegiatan ini juga diadakan rutin tiap tahunnya sebagai bentuk menjalin keakraban di tengah-tengah Mahasiswa Baru Program Studi Perbankan Syariah Universitas Ahmad Dahlan.
Pada tahun ini, kegiatan tersebut mengusung tema “Know And Show Your Passion To Be The Next Islamic Generation.” Selain menjalin keakraban, kegiatan ini juga sebagai wadah untuk mengetahui dan mengembangkan minat bakat mahasiswa, wadah diskusi dan sharing antar mahasiswa, serta mengembangkan jiwa leadership dengan prinsip Al-Islam dan Kemuhammadiyahan.
Lailatu Dallah diikuti oleh Mahasiswa Baru Program Studi Perbankan Syariah berjumlah 68 orang. Diadakan pada Jum’at sampai Sabtu, 29-30 September 2023 di Omahe Simbhok. Tepatnya di Desa Wisata Pentingsari, Umbulharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kegiatan Lailatu Dallah ini diawali dengan sambutan Ketua Panitia yaitu Muhammad Abda Taqiya pada Jum’at, 29 September 2023. Ketua panitia hanya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh panitia atas kerja kerasnya dan juga kepada peserta atas antusiasnya dalam menyambut kegiatan Lailatu Dallah ini. Sambutan berikutnya disampaikan oleh Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FAI, Muhammad Ilham. Dalam sambutannya, ia mengatakan bahwa kegiatan ini perlu adanya forum, yang mana forum tersebut untuk kita saling mengenal. Mengenal di sini bukan dalam artian sekedar mengenal, tetapi menjalin kedekatan sehingga mengikat kedua emosional kita.
Selanjutnya, sambutan sekaligus membuka rangkaian acara Lailatu Dallah oleh Ketua Program Studi (Kaprodi) Perbankan Syariah, Bapak Dwi Santosa Pambudi, S.H.I.,M.H.I yang disampaikan secara online sebab beliau berhalangan hadir pada saat itu. Beliau menyampaikan bahwa acara ini adalah kerjasama dari program kerja Program Studi Perbankan Syariah dengan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Perbankan Syariah. Acara ini dikonsepkan untuk angkatan 2023, untuk dapat dinikmati dengan bersenang-senang dan hati yang riang.
Kemudian, dilanjutkan penyampaian materi oleh kedua pemateri. Keduanya merupakan dosen muda Program Studi Perbankan Syariah yaitu Bapak Amrullah, S.E.I., M.A. dengan topik Peranan Penting Mahasiswa Muhammadiyah dalam Era Society 5.0. dan Bapak Hilma Fanniar Rohman, S.E., M.E. dengan topik Leadership Membangun Integritas Kepemimpinan dalam Bingkai Generasi Muda Islam di Era Society 5.0.
Pemateri pertama menyampaikan bahwa salah satu tugas dan peran mahasiswa sebagai agent of change yaitu mahasiswa yang memiliki tanggung jawab terhadap perubahan-perubahan yang terjadi yaitu perubahan yang mengarah untuk hal yang lebih baik lagi dan memberikan manfaat serta menjadi pengontrol untuk diri sendiri, orang sekitar, maupun untuk negara. Tri kompetensi mahasiswa Muhammadiyah yaitu religiusitas, intelektualitas, dan humanitas.– Bapak Amrullah, S.E.I., M.A.
Pemateri kedua, Bapak Hilma Fanniar Rohman, S.E., M.E. menyampaikan bahwa definisi kepemimpinan ada lima yaitu self leadership, team leadership, organizational leadership, visi, serta kreatif dan adaptif. Selain itu, beliau juga menambahkan gaya kepemimpinan anatara lain; gaya otokratis, gaya demokratis, gaya afiliasi, gaya laisses-faire, kepemimpinan transformasional, kepemimpinan transaksional, dan kepemimpinan situasional.
Sebagai penutup rangkaian kegiatan Lailatu Dallah pada hari pertama, mahasiswa baru diminta untuk mengelompok sesuai dengan kelompoknya dan dilanjutkan dengan FGD (Forum Group Discussion). Kemudian, dilanjutkan dengan api unggun dan pentas seni yang sudah mereka siapkan jauh-jauh hari.
Rangkaian kegiatan Lailatu Dallah pada hari kedua yaitu Sabtu, 30 September 2023 diawali dengan tahajjud dan sholat subuh berjamaah. Setiap kelompok diminta mengirimkan satu anggotanya untuk mengisi kultum. Kemudian, dilanjutkan dengan senam pagi dan sarapan bersama. Setelah itu, mahasiswa baru diarahkan untuk bersih-bersih dan dilanjutkan dengan Talkshow: “Minat Bakat Bersama Divisi SDM.”
Sebagai penutup dari rangkaian kegiatan Lailatu Dallah pada hari kedua ini, panitia menyediakan berbagai lomba yang wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa baru secara berkelompok. Mulai dari estafet balon, balap sarung air, hingga estafet air cup. Kemudian, penutupan kegiatan Lailatu Dallah secara keseluruhan yaitu dengan color run dan sesi foto bersama diakhir kegiatan.
Lailatu Dallah “buka pikiran, raih impian”