DOSEN DAN MAHASISWA PAI UAD IKUTI MUKTAMAR HIZBUL WATHAN KE IV TAHUN 2023 DI MALANG
Fakultas Agama Islam-FAI News. Muktamar Hizbul Wathon ke IV sukses digelar baru-baru ini di Malang pada 26-29 Juli 2023. Adapun tema yang diusung dalam muktamar tersebut adalah “Menggerakkan Sumber Daya, Membangun Kader Utama”. Pada muktamar yang dihadiri lebih kurang 10.000 orang tersebut, turut menghadiri para muktamirin dan penggembira dari berbagai penjuru wilayah di Indonesia.
Pembukaan muktamar sendiri diselenggarakan di UMM Dome itu dihadiri oleh Fandy Akhmad, S.Pd.I., M.Pd, dosen PAI UAD sebagai pendamping Qobilah Kahar Muzakir Ponpes Al Amin Kota Gede Yogyakarta. Selain Fandy, mahasiswa Pendidikan Agama Islam FAI UAD turut terlibat dalam Muktamar tersebut, yaitu Yogi mahasiswa angkatan 2021 yang mewakili Kwarcab Kota Gede Yoyakarta. (Ar)